ArticlePDF Available

Pengaruh Citra Merek, Harga Produk dan Kualitas Produk Terhadap Keputusan Pembelian Mixue di Yogyakarta

Authors:

Abstract

This study aims to determine and analyze the effect of brand image, product price, and product quality on purchase decision Mixue in Yogyakarta. The data collection method was carried out by distributing questionnaires to research respondents. The sample used in this study were respondents who had purchased Mixue products in Yogyakarta. The number of samples used in this study were 100 respondents. This study uses multiple linear regression analysis as a data analysis method using SPSS 24 software. The findings in this study are divided into four findings: first, brand image has a significant effect on purchase decisions Mixue in Yogyakarta. Second, product price has no significant effect on purchase decisions Mixue in Yogyakarta. Third, product quality has a significant effect on purchase decisions Mixue in Yogyakarta. Fourth, brand image, product price and product quality on purchase decisions Mixue in Yogyakarta
Edunomika Vol. 07, No. 02, 2023
1
PENGARUH CITRA MEREK, HARGA PRODUK DAN KUALITAS PRODUK
TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN MIXUE DI YOGYAKARTA
Nunuk D. G. Endang Palupi1), Diana Leli Indratno2), Rinaldi3), Azwar4), Lalu Supardin5)*
1STIE Isti Ekatana Upaweda Yogyakarta
nunukgarwanti01@gmail.com
2STIE Isti Ekatana Upaweda Yogyakarta
diana.leli45@gmail.com
3Universitas Cokroaminoto Yogyakarta
rinaldi96@gmail.com
4Universitas Sarjanawiyata Tamansiswa
azwar@ustjogja.ac.id
5Universitas Sarjanawiyata Tamansiswa
lalusupardin@gmail.com
Abstract
This study aims to determine and analyze the effect of brand image, product price, and product
quality on purchase decision Mixue in Yogyakarta. The data collection method was carried out
by distributing questionnaires to research respondents. The sample used in this study were
respondents who had purchased Mixue products in Yogyakarta. The number of samples used in
this study were 100 respondents. This study uses multiple linear regression analysis as a data
analysis method using SPSS 24 software. The findings in this study are divided into four
findings: first, brand image has a significant effect on purchase decisions Mixue in Yogyakarta.
Second, product price has no significant effect on purchase decisions Mixue in Yogyakarta.
Third, product quality has a significant effect on purchase decisions Mixue in Yogyakarta.
Fourth, brand image, product price and product quality on purchase decisions Mixue in
Yogyakarta
Keywords: Brand Image, Product Price, Product Quality, Purchase Decision
1. PENDAHULUAN
Perubahan bisnis yang terjadi saat ini tidak terlepas dari semakin majunya teknologi dan
informasi yang sangat berkembang pesat di era revolusi industri 4.0. Dalam mengelola
perubahan yang terjadi, maka para pelaku bisnis memerlukan perencanaan, pelaksanaan, dan
komunikasi yang cermat agar dalam mengelola perubahan tersebut dengan baik dan benar demi
keberlangsungan perusahaan dimasa depan. Perubahan bisnis yang terjadi saat ini tidak terlepas
dari perubahan perilaku konsumen dalam melakukan keputusan pembelian produk atau jasa yang
telah mengalami perubahan yang signifikan. Perilaku pembelian konsumen merupakan tindakan
yang dilakukan oleh konsumen dalam membeli suatu produk atau jasa. Banyak faktor yang
mempengaruhi konsumen dalam membeli sebuah produk atau jasa, diantaranya adalah citra
merek, harga produk, dan kualitas produk. Faktor-faktor tersebut memiliki peran penting dalam
proses pengambilan keputusan pembelian konsumen. Citra merek adalah persepsi, kesan, dan
asosiasi yang dibangun oleh konsumen terhadap suatu merek. Citra merek mencakup atribut
seperti reputasi, gaya hidup, kepribadian, dan nilai-nilai yang dihubungkan dengan merek
Edunomika Vol. 07, No. 02, 2023
2
tersebut (Kotler & Keller, 2016). Dalam hal minuman, citra merek dapat berarti kualitas, inovasi,
dan merek yang dipercaya. Citra merek yang kuat dapat menciptakan kepercayaan, kesetiaan,
dan preferensi konsumen terhadap produk minuman tertentu. Selanjutnya, harga produk juga
memainkan peran penting dalam keputusan pembelian produk minuman. Menurut Swastha
(2010) harga adalah sejumlah uang yang dibutuhkan untuk mendapat sejumlah kombinasi dan
barang beserta pelayanannya Konsumen cenderung membandingkan antara harga yang mereka
bayarkan dengan manfaat dari produk yang didapatkan. Harga yang terlampau tinggi yang tidak
sebanding dengan kualitasnya dapat membuat konsumen merasa enggan untuk melakukan
keputusan pembelian. Kepuasan konsumen akan terbentuk ketika nilai yang ditawarkan suatu
produk sebanding dengan harganya. Kualitas produk juga merupakan faktor yang menentukan
dalam keputusan pembelian produk minuman. Konsumen ingin mendapatkan produk yang
memenuhi harapan dan kebutuhan mereka. Menurut Lupiyoadi (2008) kualitas produk adalah
kondisi dinamis yang berhubungan dengan barang, jasa, manusia, produk, dan lingkungan yang
memenuhi atau melebihi harapan. Kualitas juga meliputi faktor-faktor seperti rasa, aroma, bahan
baku, kesegaran, dan kebersihan. Produk minuman yang kualitasnya baik memiliki potensi untuk
membangun reputasi positif, mempertahankan pelanggan yang ada, dan mendapatkan konsumen
baru melalui rekomendasi dari mulut ke mulut. Adanya hubungan yang saling terkait antara citra
merek, harga produk, dan kualitas produk dalam konteks keputusan pembelian produk atau jasa
menjadi penting bagi para pelaku bisnis. Perusahaan yang sukses adalah mereka yang mampu
membangun citra merek yang konsisten, menetapkan harga yang sebanding dengan persepsi nilai
konsumen, dan menyajikan produk dengan kualitas yang berkelanjutan. Melalui kombinasi yang
baik antara ketiga elemen ini, bisnis minuman dapat mempengaruhi preferensi konsumen,
membangun loyalitas merek, dan mencapai keberhasilan jangka panjang di pasar yang
kompetitif.
2. KAJIAN TEORI
Citra Merek
Citra merek adalah persepsi dan kepercayaan yang dibuat oleh konsumen, sebagaimana
tercermin dalam asosiasi yang terjadi dalam ingatan konsumen (Kotler & Armstrong, 2016).
Citra merek mewakili keseluruhan persepsi terhadap merek dan terbentuk dari informasi dan
pengalaman masa lalu terhadap merek tersebut (Kotler & Armstrong, 2016). Menurut Kanuk
(2008), citra merek mengacu pada persepsi yang terbentuk dalam jangka panjang dan relatif
konsisten, yang dibentuk melalui pengalaman konsumen. Dengan kata lain, sikap dan tindakan
konsumen terhadap citra merek menjadi salah satu faktor penting yang mendorong mereka untuk
membeli suatu produk. Citra merek yang baik akan mendorong konsumen untuk melakukan
keputusan pembelian. Citra merek merupakan pemahaman konsumen terhadap merek secara
keseluruhan, kepercayaan konsumen terhadap merek tertentu dan bagaimana konsumen
memandang atau memiliki persepsi dan keyakinan tertentu sesuai dengan pengalamannya
terhadap suatu merek (Helmi et al., 2022); (Indratno et al., 2021).
Harga Produk
Harga produk adalah jumlah nilai yang ditukarkan konsumen untuk manfaat memiliki
dan menggunakan produk atau layanan yang memungkinkan perusahaan memperoleh laba yang
wajar dengan dibayar untuk nilai pelanggan yang diciptakannya (Kotler & Armstrong, 2016).
Tjiptono (2015) menjelaskan bahwa penentuan harga yang layak dan sebanding dengan manfaat
yang diberikan oleh suatu produk dapat mendorong konsumen melakukan pengambilan
keputusan pembelian. Harga produk juga dapat didefinisikan sebagai jumlah uang yang
Edunomika Vol. 07, No. 02, 2023
3
dikenakan untuk suatu produk atau jumlah nilai yang ditukar oleh konsumen untuk mendapatkan
atau menggunakan produk tersebut (Sjukun et al., 2022). Selain itu, harga dapat dijelaskan
sebagai sejumlah uang yang ditukarkan oleh konsumen untuk memperoleh manfaat atas barang
atau jasa (Supardin, Anas, Setiawan, et al., 2022). Harga sangat berpengaruh terhadap minat beli
konsumen, terutama bagi konsumen yang sensitif terhadap harga (Supardin, et al., 2022). Hal ini
dikarenakan konsumen yang sensitif terhadap harga umumnya sangat memperhatikan harga
suatu produk yang ditawarkan (Supardin, et al., 2022).
Kualitas Produk
Kualitas produk mengacu pada karakteristik atau atribut yang dimiliki oleh suatu produk
yang membuatnya layak atau tidak layak digunakan (Kotler & Keller, 2012). Menurut Juran
(1998) kualitas adalah kesesuaian untuk penggunaan, ini berarti bahwa suatu produk atau jasa
sesuai dengan harapan konsumen. Sedangkan (Deming, 1982) kualitas yang baik adalah kualitas
yang memenuhi atau melebihi harapan pelanggan. Sehingga produk harus bisa memenuhi atau
sama bahkan melebihi harapan pelanggan. Produk yang menawarkan kualitas yang baik
cenderung mendapat perhatian konsumen untuk dipilih dan diputuskan untuk dibeli. Namun
sebaliknya, jika produk tidak memberikan mutu yang baik, konsumen akan ragu dan tidak
tertarik untuk melakukan pembelian.
Keputusan Pembelian
Keputusan pembelian adalah tindakan dari konsumen untuk mau membeli atau tidak
terhadap produk (Kotler & Keller, 2012). Konsumen seringkali dihadapkan dengan beberapa
pilihan saat akan menggunakan suatu produk ataupun jasa (Indratno & Supardin, 2022;
Supardin, Indratno, Kuncorowati, et al., 2022). Hal tersebut membuat konsumen harus
mempertimbangkan dengan baik-baik terlebih dulu sebelum melakukan keputusan pembelian
agar mendapatkan produk sesuai dengan yang di inginkan (Rokhmawati, dkk, 2022). Konsumen
yang ragu akan mencari membandingkan dan mempertimbangankan berbagai alternatif pilihan
sebelum melakukan keputusan pembelian (Supardin et al., 2018). Ketika konsumen sudah yakin
dan mantap terhadap suatu produk maka konsumen akan segera mengambil keputusan pembelian
(Rokhmawati et al., 2023; Supardin, 2022). Keputusan pembelian merupakatan sebuah
keputusan akhir dari konsumen untuk menggunakan suatu produk atau jasa (Aziz et al., 2023).
3. PENGEMBANGAN HIPOTESIS
Pengaruh citra merek terhadap keputusan pembelian
Citra merek merupakan salah satu strategi yang dibangun oleh perusahaan untuk
menciptakan persepsi yang positif dibenak konsumen mengenai perusahaan. Semakin positif
citra merek perusahaan maka semakin besar dampaknya dalam keputusan pembelian konsumen.
Beberapa studi terdahulu telah mengkonfirmasi pentingnya citra merek dalam keputusan
pembelian konsumen. Penelitian yang dilakukan oleh (Irmayanti & Annisa, 2023) menunjukan
bahwa citra merek berpengaruh positif terhadap keputusan pembelian konsumen. Studi lainnya
yang dilakukan oleh (Lestari & Widjanarko, 2023) menunjukkan bahwa citra merek merupakan
faktor penting yang diperhatikan konsumen dalam membeli suatu produk. Studi selanjutnya yang
dilakukan oleh (Anggraini & Syahrinullah, 2023) menunjukkan bahwa citra merek yang positif
dapat meningkatkan keputusan pembelian konsumen akan suatu merek.
H1: citra merek berpengaruh positif terhadap keputusan pembelian
Pengaruh harga produk terhadap keputusan pembelian
Edunomika Vol. 07, No. 02, 2023
4
Harga produk merupakan faktor penting yang harus selalu diperhatikan perusahaan saat
menawarkan produk kepada konsumen, karena harga produk akan menstimuli minat dan
keputusan pembelian konsumen. Semakin kompetitif harga yang ditawarkan perusahaan kepada
konsumen maka semakin besar dampaknya dalam keputusan pembelian konsumen. Beberapa
studi terdahulu telah mengkonfirmasi pentingnya harga produk dalam keputusan pembelian
konsumen. Penelitian yang dilakukan oleh (Selvia, 2022) yang menunjukkan bahwa harga
menstimuli konsumen dalam melakukan keputusan pembelian produk. Temuan lainnya yang
dilakukan oleh (Sani et al., 2022) menemukan bahwa konsumen yang sensitif akan
membandingkan harga dari berbagai pilihan yang tersedia sebelum melakukan keputusan
pembelian produk. Temuan lainnya dari studi (Marlius & Jovanka, 2023) mengkonfirmasi
pentingnya harga dalam pengambilan keputusan pembelian konsumen.
H2: harga produk berpengaruh positif terhadap keputusan pembelian
Pengaruh kualitas produk terhadap keputusan pembelian
Kualitas produk menjadi isu penting dalam memproduksi dan memasarkan produk dari
perusahaan kepada konsumen. Kualitas produk mencakup seberapa baik produk yang
ditawarkan, daya tahan produk dan manfaat lainnya yang melekat pada produk. Semakin baik
kualitas produk yang ditawarkan perusahaan kepada konsumen maka semakin besar dampaknya
dalam keputusan pembelian konsumen. Beberapa studi terdahulu telah mengkonfirmasi
pentingnya kualitas produk dalam keputusan pembelian konsumen. Penelitian yang dilakukan
oleh (Marlius & Noveliza, 2022) menemukkan bahwa kualitas produk berpengaruh signifikan
terhadap keputusan pembelian konsumen. Dalam studi selanjutnya yang dilakukan oleh (Fadhila
et al., 2022) menemukan bahwa kualitas produk yang baik akan dengan mudah meyakinkan
konsumen untuk melakukan keputusan pembelian. Studi lainnya yang dilakukan oleh
(Dwijantoro et al., 2022) menunjukkan bahwa kualitas produk yang unggul menjadi kunci dalam
keputusan pembelian konsumen.
H3: kualitas produk berpengaruh positif terhadap keputusan pembelian
Pengaruh citra merek, harga produk dan kualitas produk terhadap keputusan pembelian
Citra merek, harga produk dan kualitas produk merupakan faktor penting yang menjadi
pertimbangan konsumen sebelum membeli suatu produk. Semakin baik citra merek, harga
produk dan kualitas produk yang ditawarkan perusahaan kepada konsumen maka semakin besar
dampaknya dalam keputusan pembelian konsumen. Beberapa studi terdahulu telah
mengkonfirmasi pentingnya citra merek, harga produk dan kualitas produk dalam keputusan
pembelian konsumen. Penelitian yang dilakukan oleh (Alfiah et al., 2023) menunjukkan bahwa
secara simultan citra merek, harga produk dan kualitas produk berpengaruh signifikan terhadap
keputusan pembelian konsumen. Studi selanjutnya yang dilakukan oleh (Kapirossi & Prabowo,
2023) menunjukkan bahwa citra merek, harga produk dan kualitas produk berpengaruh
signifikan terhadap keputusan pembelian konsumen.
H4: citra merek, harga produk dan kualitas produk berpengaruh positif terhadap keputusan
pembelian
4. MODEL PENELITIAN
Model dalam penelitian ini digunakan untuk melihat pengaruh antar variabel dalam
penelitian. Model dalam penelitian ini seperti yang ditunjukkan pada Gambar 1.
Edunomika Vol. 07, No. 02, 2023
5
Gambar 1. Model Penelitian
5. METODE PENELITIAN
Jenis penelitian ini menggunakan penelitian kuantitatif. Penelitian kuantitatif dapat
didefinisikan sebagai metode penelitian positivisme, yang digunakan untuk meneliti populasi
atau sampel tertentu. Pengumpulan data menggunakan instrumen penelitian, analitik dan
kuantitatif/statistik dengan tujuan menguji hipotesis yang telah ditetapkan. Proses pengumpulan
data melalui survei dengan menggunakan kuesioner. Jumlah responden dalam penelitian ini
berjumlah 100 responden di Yogyakarta. Penelitian ini menggunakan regresi linier berganda
dengan software SPSS sebagai alat uji dan analisis data.
6. HASIL DAN PEMBAHASAN
3.1.Hasil penelitian
3.1.1. Profil Responden
Responden dalam penelitian ini dapat dikategorikan dalam beberapa karakteristik responden,
yaitu berdasarkan jenis kelamin, usia, pekerjaan dan frekuensi pembelian.
Tabel 1. Profil Responden Penelitian
Keterangan
Kategori
Jumlah Responden
Presentase
Jenis Kelamin
Laki-laki
23
23%
Perempuan
77
77%
Usia
<18 Tahun
35
35%
18 Tahun 28 Tahun
53
53%
29 Tahun 39 Tahun
10
10%
> Tahun 39
2
2%
Pekerjaan
Pelajar/Mahasiswa
57
57%
Pegawai Swasta
15
15%
Pegawai Negeri
14
14%
Wiraswasta
12
12%
Lainnya
2
2%
Frekuensi Pembelian
1 kali
35
35%
2-3 kali
41
41%
Edunomika Vol. 07, No. 02, 2023
6
>3 kali
24
24%
Sumber: Data primer diolah, 2023
Berdasarkan Tabel 1, menunjukan bahwa responden berdasarkan jenis kelamin didominasi oleh
responden perempuan, responden berdasarkan usia didominasi oleh responden berusia 18 Tahun
28 tahun, responden berdasarkan pekerjaan didominasi oleh pelajar/mahasiswa dan responden
berdasarkan frekuensi pembelian didominasi oleh responden yang melakukan pembelian 2-3
kali.
3.1.2. Uji Validitas
Uji validitas digunakan untuk mengetahui tingkat validitas kuesioner penelitian. Valid atau
tidaknya dapat diketahui dengan melihat tingkat signifikansinya (Ghozali, 2018). Tingkat
signifikansi yang digunakan adalah 0,05 (5%).
Tabel 2. Hasil Uji Validitas
Sumber: Data primer yang diolah, 2023
Berdasarkan Tabel 2, menunjukkan bahwa hasil uji validitas dari 19 butir pertanyaan yang telah
diuji, menunjukkan bahwa seluruh butir pertanyaan dinyatakan valid. Maka dapat disimpulkan
semua butir pertanyaan dalam kuesioner dalam penelitian dapat dan layak digunakan untuk
kelanjutan proses penelitian.
3.1.3. Uji Reliabilitas
Uji reliabilitas digunakan untuk mengukur reliabilitas atau reliabilitas suatu kuesioner. Reliabel
atau tidaknya suatu kuesioner dapat diketahui dengan melihat nilai Cronbach Alpha (Ghozali,
2018). Nilai Cronbach Alpha yang ditentukan adalah 0,6 (60%).
Variabel
Butir Pertanyaan
Sig.
Cut of Value
Citra Merek (X1)
CM1
0,000
≤ 0,05
CM2
0,000
≤ 0,05
CM3
0,000
≤ 0,05
CM4
0,000
≤ 0,05
CM5
0,000
≤ 0,05
CM6
0,000
≤ 0,05
CM7
0,000
≤ 0,05
Harga Produk (X2)
HP1
0,000
≤ 0,05
HP2
0,000
≤ 0,05
HP3
0,000
≤ 0,05
HP4
0,000
≤ 0,05
Kualitas Produk (X3)
KP1
0,000
≤ 0,05
KP2
0,000
≤ 0,05
KP3
0,000
≤ 0,05
KP4
0,000
≤ 0,05
Keputusan Pembelian (Y)
KEP1
0,000
≤ 0,05
KEP2
0,000
≤ 0,05
KEP3
0,000
≤ 0,05
KEP4
0,000
≤ 0,05
Edunomika Vol. 07, No. 02, 2023
7
Tabel 3. Hasil Uji Reliabilitas
Variabel
Koefisien Alpha
Cronbach Alpha
Keterangan
Citra Merek (X1)
0,983
≤ 0,6
Reliabel
Harga Produk (X2)
0,987
≤ 0,6
Reliabel
Kualitas Produk (X3)
0,970
≤ 0,6
Reliabel
Keputusan Pembelian (Y)
0,974
≤ 0,6
Reliabel
Sumber: Data Primer yang diolah, 2023
Berdasarkan Tabel 3, dapat diketahui bahwa nilai cronbach alpha untuk masing-masing
variabel adalah variabel Citra Merek (X1) dengan nilai cronbach alpha sebesar 0,983, Harga
Produk (X2) dengan nilai cronbach alpha sebesar 0,987, Kualitas Produk (X3) dengan nilai
cronbach alpha sebesar 0,970, dan Keputusan Pembelian (Y) dengan nilai cronbach alpha
sebesar 0,974. Menunjukkan bahwa nilai cronbach alpha dari masing-masing variabel lebih
besar dari 0,60, sehingga dapat disimpulkan bahwa semua variabel dalam penelitian dinyatakan
reliabel.
3.1.4. Uji t (Uji Parsial)
Uji t (uji parsial) digunakan untuk mengetahui ada tidaknya pengaruh antar variabel independen
terhadap variabel dependen dalam penelitian dengan melihat tingkat signifikansinya (Ghozali,
2018). Tingkat signifikansi yang digunakan adalah 0,05 (5%).
Tabel 4. Hasil Regresi Linier Berganda
Model
Unstandardized
Coefficients
Standardized
Coefficients
t
Sig.
B
Std. Error
Beta
(Constant)
,133
,094
1,425
,157
Citra Merek (X1)
,942
,040
,873
23,732
,000
Harga Produk (X2)
,005
,027
,004
,173
,863
Kualitas Produk (X3)
,097
,025
,131
3,844
,000
Sumber: Data primer diolah, 2023
Berdasarkan Tabel 4, hasil pengujian hipotesis secara parsial menunjukkan tingkat signifikansi
antar variabel dalam penelitian sebagai berikut:
H1: Citra merek berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian Mixue di Yogyakarta.
Hal ini terlihat dari hasil uji pengaruh parsial yang menunjukkan tingkat signifikan sebesar
0,000. Nilai signifikansi tersebut lebih kecil dari taraf signifikansi yang ditetapakan yaitu ≤
0,05 (5%).
H2: Harga produk tidak berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian Mixue di
Yogyakarta. Hal ini terlihat dari hasil uji pengaruh parsial yang menunjukkan tingkat
signifikan sebesar 0,863. Nilai signifikansi tersebut lebih besar dari taraf signifikansi yang
ditetapakan yaitu ≤ 0,05 (5%).
H3: Kualitas produk berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian Mixue di
Yogyakarta. Hal ini terlihat dari hasil uji pengaruh parsial yang menunjukkan tingkat
signifikan sebesar 0,000. Nilai signifikansi tersebut lebih kecil dari taraf signifikansi yang
ditetapakan yaitu ≤ 0,05 (5%).
Edunomika Vol. 07, No. 02, 2023
8
3.1.5. Uji F (Uji Simultan)
Uji F (uji simultan) digunakan untuk mengetahui ada tidaknya pengaruh secara bersama-sama
semua variabel independen terhadap variabel dependen dalam penelitian dengan melihat tingkat
signifikansinya (Ghozali, 2018). Tingkat signifikansi yang digunakan adalah 0,05 (5%).
Tabel 5. Hasil Uji F (Uji Simultan)
Model
Sum of Squares
df
Mean Square
F
Sig.
1
Regression
56,026
3
18,675
2094,806
,000b
Residual
,856
96
,009
Total
56,882
99
Sumber: Data primer diolah, 2023
Berdasarkan Tabel 5, hasil pengujian hipotesis secara simultan menunjukkan tingkat signifikansi
antar variabel dalam penelitian sebagai berikut:
H4: Citra merek, harga dan kualitas produk berpengaruh signifikan terhadap keputusan
pembelian Mixue di Yogyakarta. Hal ini terlihat dari hasil uji pengaruh parsial yang
menunjukkan tingkat signifikan sebesar 0,000. Nilai signifikansi tersebut lebih kecil dari
taraf signifikansi yang ditetapakan yaitu ≤ 0,05 (5%).
3.1.6. Uji Koefisien Determinasi (R2)
Koefisien Determinasi (R2) digunakan untuk mengetahui seberapa besar presentase pengaruh
variabel independent (X) terhadap variabel dependen (Y). Berikut adalah hasil uji Koefisien
Determinasi (R2):
Tabel 6. Hasil Koefisien Determinasi (R2)
Model
R
R Square
Adjusted R Square
Std. Error of the
Estimate
1
,992a
,985
,984
,09442
Sumber: Data primer diolah, 2023
Berdasarkan Tabel 6, dapat diketahui bahwa nilai Adjusted R Square sebesar 0,984, artinya
bahwa variasi variabel independen terhadap variabel dependen sangat kuat yaitu sebesar 98,%,
sedangkan sisanya yaitu 1,6% dipengaruhi oleh variabel diluar penelitian. Hal ini menunjukkan
bahwa variabel citra merek (X1), harga produk (X2), dan kualitas produk (X3) dapat
menjelaskan dengan baik keputusan pembelian konsumen.
3.2.Pembahasan
Berdasarkan hasil penelitian dan pengujian yang telah dilakukan, adapun pembahasan dalam
penelitian ini adalah sebagai berikut.
1. Citra merek berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian Mixue di
Yogyakarta
Hasil penelitian membuktikan bahwa citra merek berpengaruh signifikan terhadap keputusan
pembelian Mixue di Yogyakarta. Hal ini menunjukkan bahwa konsumen sangat memperhatikan
reputasi suatu merek sehingga merek memegang peranan penting dalam keputusan pembelian
konsumen. Produk yang memiliki reputasi kuat akan dengan mudah menarik minat konsumen.
Oleh karena itu, penting bagi pemasar untuk selalu menjaga agar merek selalu baik dan
Edunomika Vol. 07, No. 02, 2023
9
dipersepsikan positif oleh konsumen. Temuan penelitian ini sejalan dengan hasil kajian teoritis
dan empiris dari penelitian sebelumnya yang dilakukan oleh (Irmayanti & Annisa, 2023)
menunjukan bahwa citra merek berpengaruh positif terhadap keputusan pembelian konsumen.
Studi lainnya yang dilakukan oleh (Lestari & Widjanarko, 2023) menunjukkan bahwa citra
merek merupakan faktor penting yang diperhatikan konsumen dalam membeli suatu produk.
Studi selanjutnya yang dilakukan oleh (Anggraini & Syahrinullah, 2023) menunjukkan bahwa
citra merek yang positif dapat meningkatkan keputusan pembelian konsumen akan suatu merek.
2. Harga produk tidak berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian Mixue di
Yogyakarta
Hasil penelitian membuktikan bahwa harga produk berpengaruh signifikan terhadap keputusan
pembelian Mixue di Yogyakarta. Hal ini menunjukkan bahwa konsumen Mixue tidak sensitif
terhadap harga, artinya bahwa ada aspek lain yang diperhatikan konsumen dalam melakukan
keputusan pembelian, misalnya kualitas produk dan lainnya. Temuan penelitian ini tidak sejalan
dengan hasil kajian teoritis dan empiris dari penelitian sebelumnya yang dilakukan oleh (Selvia,
2022) yang menunjukkan bahwa harga menstimuli konsumen dalam melakukan keputusan
pembelian produk. Temuan lainnya yang dilakukan oleh (Sani et al., 2022) menemukan bahwa
konsumen yang sensitif akan membandingkan harga dari berbagai pilihan yang tersedia sebelum
melakukan keputusan pembelian produk. Temuan lainnya dari studi (Marlius & Jovanka, 2023)
mengkonfirmasi pentingnya harga dalam pengambilan keputusan pembelian konsumen.
3. Kualitas produk berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian Mixue di
Yogyakarta
Hasil penelitian membuktikan bahwa kualitas produk berpengaruh signifikan terhadap keputusan
pembelian Mixue di Yogyakarta. Hal ini menunjukkan bahwa konsumen memperhatikan dengan
baik bagaima kualitas produk yang ditawarkan sebelum melakukan keputusan pembelian
konsumen. Produk yang berkualitas akan dengan mudah meyakinkan konsumen untuk
melakukan keputusan pembelian. Oleh karena itu perusahaan hendaknya senantiasa menjaga dan
meningkatkan kualitas produk untuk mempertahankan konsumen. Temuan penelitian ini sejalan
dengan hasil kajian teoritis dan empiris dari penelitian sebelumnya yang dilakukan oleh (Marlius
& Noveliza, 2022) menemukkan bahwa kualitas produk berpengaruh signifikan terhadap
keputusan pembelian konsumen. Dalam studi selanjutnya yang dilakukan oleh (Fadhila et al.,
2022) menemukan bahwa kualitas produk yang baik akan dengan mudah meyakinkan konsumen
untuk melakukan keputusan pembelian. Studi lainnya yang dilakukan oleh (Dwijantoro et al.,
2022) menunjukkan bahwa kualitas produk yang unggul menjadi kunci dalam keputusan
pembelian konsumen.
4. Citra merek, harga produk dan kualitas produk terhadap keputusan pembelian Mixue
di Yogyakarta
Hasil penelitian membuktikan bahwa citra merek, harga produk dan kualitas produk berpengaruh
signifikan terhadap keputusan pembelian Mixue di Yogyakarta. Hal ini menunjukkan bahwa
konsumen memperhatikan berbagai faktor dalam keputusan pembelian, seperti: citra merek,
harga produk dan kualitas produk. Perusahaan hendaknya senantiasa meningkatkan citra merek
secara berkala dibenak konsumen. Selain itu, harga produk yang ditawarkan harus selalu
diperhatikan agar sesuai dengan kualitas produk yang ditawarkan agar sebanding dengan uang
yang dikeluarkan oleh konsumen untuk memperoleh produk. Terakhir, perusahaan perusahaan
harus senantiasa menjaga kualitas produk dari waktu ke waktu agar konsumen selalu puas
Edunomika Vol. 07, No. 02, 2023
10
dengan kualitas produk yang diberikan. Temuan penelitian ini sejalan dengan hasil kajian teoritis
dan empiris dari penelitian sebelumnya yang dilakukan oleh (Alfiah et al., 2023) menunjukkan
bahwa secara simultan citra merek, harga produk dan kualitas produk berpengaruh signifikan
terhadap keputusan pembelian konsumen. Studi selanjutnya yang dilakukan oleh (Kapirossi &
Prabowo, 2023) menunjukkan bahwa citra merek, harga produk dan kualitas produk berpengaruh
signifikan terhadap keputusan pembelian konsumen.
7. KESIMPULAN
Berdasarkan temuan dalam penelitian yang telah diuraikan dalam pembahasan, adapun
kesimpulan pada penelitian ini sebagai berikut:
1. Citra merek berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian Mixue di Yogyakarta.
Temuan ini mengkonfirmasi pentingnya citra merek yang kuat dalam menstimuli
konsumen dalam melakukan pembelian produk. Citra merek yang kuat akan
memudahkan perusahaan dalam menjual produk mereka ke konsumen dan sebaliknya.
2. Harga produk tidak berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian Mixue di
Yogyakarta. Temuan ini mengkonfirmasi bahwa konsumen tidak sensitif terhadap harga.
Konsumen yang tidak sensitif terhadap harga umumnya disebabkan karena kualitas
produknya yang bagus dan citra merek yang kuat. Sensitifitas harga dapat diminimalkan
perusahaan dengan memberikan produk yang berkualitas dan citra merek yang kuat di
benak konsumen.
3. Kualitas produk berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian Mixue di
Yogyakarta. Temuan ini mengkonfirmasi bahwa konsumen sangat peduli terhadap
kualitas produk yang dijual. Produk yang berkualitas akan dengan mudah meyakinkan
konsumen untuk membeli produk tersebut atau sebaliknya membatalkan niat mereka
untuk membeli produk tersebut.
4. Citra merek, harga produk dan kualitas produk terhadap keputusan pembelian Mixue di
Yogyakarta. Temuan ini mengkonfirmasi bahwa dalam ketiga faktor tersebut mampu
menstimuli konsumen dalam melakukan pembelian produk. Ketiga faktor tersebut harus
diperhatikan agar perusahaan dapat memenangkan persaingan.
DAFTAR PUSTAKA
Alfiah, A., Suhendar, A., & Yusuf, M. (2023). Pengaruh Kualitas Produk, Citra Merek dan
Harga terhadap Keputusan Pembelian Vinyl Flooring Merek Taco di CV Indosanjaya Kota
Bandung. SEIKO: Journal of Management \& Business, 6(1), 492503.
Anggraini, S. S., & Syahrinullah, S. (2023). Pengaruh Green Marketing Dan Citra Merek
Terhadap Keputusan Pembelian Produk Le Minerale. Forecasting: Jurnal Ilmiah Ilmu
Manajemen, 2(1), 161170.
Aziz, A., Shaddiq, S., Supardin, L., Mardan, A. J., Zain, I., & Dzikra, F. M. (2023). The Effect
Of Word Of Mouth And Sales Promotion On Purchase Decisions At Fran Coffee
Pekanbaru. Journal of Economics Managemant and Accounting (JoEMA), 1(1), 114.
https://doi.org/https://doi.org/10.56107/utility.v1i1.6
Deming, W. E. (1982). Guide to Quality Control. Massachussetts Institute Of Technology.
Dwijantoro, R., Dwi, B., & Syarief, N. (2022). Pengaruh harga, kualitas produk, dan promosi
terhadap keputusan pembelian marketplace shopee. Jurnal Riset Manajemen Dan Bisnis,
16(2), 6376.
Edunomika Vol. 07, No. 02, 2023
11
Fadhila, F., Munte, S., & Polewangi, Y. D. (2022). Pengaruh Harga, Variasi Produk Dan
Kualitas Produk Terhadap Keputusan Pembelian Keripik Singkong Saat Pandemi COVID-
19 Di UKM Cap Rumah Adat Minang Medan. Jurnal Ilmiah Teknik Mesin \& Industri
(JITMI), 1(1), 5368.
Ghozali, I. (2018). Aplikasi analisis multivariate dengan program IBM SPSS 25. Universitas
Diponegoro.
Helmi, S., Ariana, S., & Supardin, L. (2022). The Role Of Brand Image As A Mediation Of The
Effect Of Advertising And Sales Promotion On Customer Purchase Decision. Journal of
Economics and Sustainable Development, 13(8), 9099.
Indratno, D. L., & Supardin, L. (2022). The Effect Of Store Atmospere And Word Of Mouth On
Purchase Decision At Sakola. JEMBA: JURNAL EKONOMI, MANAJEMEN, BISNIS DAN
AKUNTANSI, 1(4), 745754.
Indratno, D. L., Supardin, L., & Wiranto, E. (2021). Pengaruh Electronic Word Of Mouth, Citra
Merek Dan Kepercayaan Terhadap Keputusan Pembelian Di Matahari. JURNAL ILMIAH
EDUNOMIKA, 6(1), 139148.
Irmayanti, S., & Annisa, I. T. (2023). Peran Mediasi Citra Merek terhadap Keputusan Pembelian
Kosmetik Merek Lokal pada Wanita Urban. Jurnal Ilmiah Manajemen Dan Bisnis (JIMBI),
4(1), 106116.
Juran, J. M. (1998). Quality Planning and Analysis (Interntion). Mc.Graw-Hills.
Kanuk, S. (2008). Perilaku Konsumen (P. I. Gramedia (ed.)).
Kapirossi, B., & Prabowo, R. E. (2023). Pengaruh Kualitas Produk, Persepsi Harga, dan Citra
Merek terhadap Keputusan Pembelian (Studi di Antariksa Kopi Semarang). Ekonomis:
Journal of Economics and Business, 7(1), 6673.
Kotler, Philip, & Armstrong, G. (2016). Principles of Marketing (16th Global Edition). Pearson
Education.
Kotler, Phillip\, & Keller, K. L. (2016). Manajemen Pemasaran (12th ed.). PT. Indeks Gramedia.
Lestari, D. P., & Widjanarko, W. (2023). Pengaruh Citra Merek, Persepsi Harga Dan E-Word of
Mouth Terhadap Keputusan Pembelian Produk Fashion Jiniso. Id Di Marketplace Shopee.
Jurnal Economina, 2(3), 753765.
Lupiyoadi, H. (2008). Manajemen Pemasaran Jasa (2nd ed.). Salemba Empat.
Marlius, D., & Jovanka, N. (2023). Pengaruh Harga Dan Promosi Terhadap Keputusan
Pembelian Konsumen YOU Pada Hasanah Mart Air Haji. Jurnal Economina, 2(2), 476
490.
Marlius, D., & Noveliza, K. (2022). Pengaruh Harga, Kualitas Produk dan Promosi Terhadap
Keputusan Pembelian Produk Sepatu Converse Pada Toko Babee. Shopp Padang. EKOMA:
Jurnal Ekonomi, Manajemen, Akuntansi, 2(1), 255268.
Rokhmawati, H. N., Kuncorowati, H., & Supardin, L. (2023). The Role of Brand Image, Price
and Trust on Purchase Intention Herbal Medicine. International Journal Of Economics And
Management Review, 1(2), 6982.
Sani, S. A., Batubara, M., Silalahi, P. R., Syahputri, R. R., & Liana, V. (2022). Pengaruh
promosi, kualitas produk dan harga terhadap keputusan pembelian konsumen pada produk
scarlett whitening. Al-Kharaj: Jurnal Ekonomi, Keuangan \& Bisnis Syariah, 4(5), 1327
1342.
Selvia, M. (2022). Pengaruh harga dan kualitas produk terhadap keputusan pembelian produk
kosmetik scarlett whitening pada mahasiswi fakultas ekonomi dan bisnis. Jurnal EMBA:
Jurnal Riset Ekonomi, Manajemen, Bisnis Dan Akuntansi, 10(4), 320330.
Sjukun, S., Supardin, L., & Taufik, Y. (2022). The Effect Of Price And Promotion On Purchase
Decision At Bakpia Kurnia Sari. PENANOMICS: International Journal of Economics, 1(2),
Edunomika Vol. 07, No. 02, 2023
12
223230.
Supardin, L. (2022). Pengaruh Gaya Hidup Dan Kelompok Referensi Terhadap Keputusan
Pembelian Produk Berlabel Halal. JEMBA: Jurnal Ekonomi, Manajemen, Bisnis Dan
Akuntansi, 1(1), 7182.
Supardin, L., Anas, A., Setiawan, B., & Audita, A. (2022). Pengaruh Produk dan Harga
Terhadap Keputusan Pembelian di Shopee. com. MANAJEMEN DEWANTARA, 6(2), 246
255.
Supardin, L., Dharasta, Y. S. M. A., & Awan, A. (2022). The Effect of Electronic Word of
Mouth and Price on Purchase Decision Mie Ayam Bu Tumini at Yogyakarta. Bisman
(Bisnis Dan Manajemen): The Journal of Business and Management, 5(2), 324335.
Supardin, L., Handayani, S. D., & Widowati, R. (2018). The influence of advertisement
perception and celebrity endorser towards purchase decision through brand image as the
mediator. International Journal of Business Quantitative Economics and Applied
Management Research, 4(10), 917.
Supardin, L., Indratno, D. L., Kuncorowati, H., Rokhmawati, H. N., & others. (2022). The Effect
Of Healthy Lifestyle And Word Of Mouth On Purchase Decision Supplement Product Post
Pandemic Covid 19. Bisman (Bisnis Dan Manajemen): The Journal of Business and
Management, 5(3), 476491.
Swastha, B. (2010). Analisa dan perilaku konsumen. BPFE.
Tjiptono, F. (2015). Strategi Pemasaran (4th ed.). Adi Offset.
... 152). Dimensi dari harga mengacu pada pendapat Kotler dan Armstrong dalam (Amalia & Nst, 2017) ...
... 4). Model konstelasi dan rumusan hipotesis alternatif penelitian digambarkan dan dinyatakan sebagai berikut: (2021) Kualitas produk yang merupakan sifat atas produk yang melekat memiliki keterkaitan pada keputusan pembelian, dimana pada penelitian (Amalia & Nst, 2017) membuktikan pengaruh kualitas produk handphone merek Xiaomi di Kota Langsa atas keputusan pembelian dan juga pada penelitian (Hanny & Azis, 2018) yang bertindak atas pengaruh kualitas produk pada kepuasan pelanggan di Matahari Department Store Cileungsi. Lebih lanjut, kualitas produk AC Daikin Multi S di Toko CIMOT Muaradua juga membuktikan signifikansi pengaruhnya dalam membentuk keputusan pembelian konsumennya (Meilando, 2019). ...
... Bauran pemasaran dalam konteks harga pada Baker's Donuts & Coffee MX Mall Malang atas kualitas yang dirasakan dan perolehan manfaat memiliki respon positif para konsumennya (Pertiwi, Yulianto, & Sunarti, 2016), tetapi hasil uji secara empiris tidah memiliki pengaruh signifikan pada keputusan pembelian. Sementara pada penelitian (Amalia & Nst, 2017) memberikan bukti bahwa faktor harga berpengaruh positif dan signifikan atas keputusan pembelian handphone merek Xiaomi di Kota Langsa dan juga pada penelitian (Siregar, Purba, Simanjuntak, Halim, & Tanama, 2019), faktor harga memberikan pengaruh tertinggi secara signifikan dibandingkan dengan faktor promosi dalam membentuk keputusan pembelian SkinCare Novage pada PT Orindo Alam Ayu (Oriflame Swedan) Medan yang juga diperkuat oleh pengaruh signifikan dengan arah positif atas faktor harga AC Daikin Multi S di Toko CIMOT Muaradua dalam membentuk keputusan pembelian konsumennya (Meilando, 2019). Bukti empiris ini melatarbelakangi peneliti kembali merumuskan hipotesis alternatif berikut ini: H2: Terdapat pengaruh yang signifikan antara harga terhadap keputusan pembelian AC Merek Daikin pada PT Penta Mitra Aircon Karawaci Tangerang. ...
Article
The development of the business world is currently running very rapidly, which creates increasingly fierce competition among entrepreneurs. Technological advances are so rapid in various aspects of human life. The purpose of this study is to examine how much influence product quality has on purchasing decisions for Daikin Brand AC at PT Penta Mitra Aircon Karawaci Tangerang. Quantitative research methods were used in this study, which is based on the philosophy of positivism to examine certain populations or samples. The population of this research is consumers of PT Penta Mitra Aircon as many as 156 customers with a slovin' calculation and a precision of 5 percent, obtained 112 respondents as the final sample. The analytical method uses multiple linear regression analysis. The results of the study prove empirically that the magnitude of the influence of product quality on purchasing decisions of Daikin brand air conditioners is proven to have significance and a positive direction both partially and simultaneously. These product quality and price factors make a strong contribution of 60.08 percent to the decision to purchase Daikin Brand AC at PT Penta Mitra Aircon Karawaci Tangerang. The price factor has the highest influence compared to the product quality factor
... Based on the results of a study conducted by [10] noted that Mixue is favored by various age groups, with the dominance of the most age who consume Mixue, namely between the ages of 18-28 years (53%). This age category includes in teenagers who are in college or college students. ...
Article
Full-text available
The number of Mixue outlets has rapidly spread in Indonesia since 2020, creating a stigma in the community that Mixue is a "Malaikat Pencatat Ruko Kosong". The availability of many Mixue outlets located in almost every region in the city/regency of Indonesia affects the decision-making process of consumers to be interested in buying Mixue products. This study aims to determine the influence of guerilla marketing on purchasing decisions through brand awareness. The quantitative research method with the student population of the Management Study Program of Buana Perjuangan University Karawang amounted to 3,017 students, while the sample used was 76 students. The analysis used uses SEM. The analysis results prove that guerilla marketing affects brand awareness but does not affect purchasing decisions directly. Brand awareness influences purchasing decisions. Brand awareness is proven to mediate the influence of guerilla marketing on Mixue's product purchase decisions.
... The price attribute is one of the important factors that influence the marketing of a product. The prices are always the main concern of consumers when they are looking for products (Amilia 2017). Figure 2 shows consumer preferences for the honey price. ...
Article
Honey is a natural liquid produced by honey bees from plant flower essences or other parts of plants that contain various nutrients and bioactive compounds that can increase the body’s immunity during the COVID-19 pandemic. This research was conducted with the aim of analyzing the behavior of Jakarta young consumers in consuming honey during the COVID- 19 pandemic. The method used in this study was a survey using a questionnaire. About 204 young consumers between 20-30 years old in Jakarta who had consumed honey were interviewed and filled out a questionnaire. The selection of respondents was determined using a probability sample with a disproportionately stratified random sampling technique. Honey consumer respondents agreed to consume honey because honey can increase body immunity and increase stamina during the COVID-19 pandemic. The relationship between knowledge and situational factors with the decision to consume honey was tested using the Rank Spearman correlation test. Knowledge level and situational factors have a significant relationship with the decision to consume honey. This study showed that the higher the level of knowledge and situations that support consumers, such as the COVID-19 pandemic situation, the higher the level of honey consumption.
... Semakin tinggi kualitas produk yang dihasilkan suatu perusahaan, memberikan kepuasan bagi konsumen dalam menggunakan suatu produk. Menurut Ruhmahdi (2017) Kualitas produk adalah kemampuan produk untuk melaksanakan fungsinya seperti daya tahan, keandalan, ketepatan serta atribut bernilai lainnya. Kualitas produk ialah nilai produk yang membedakan antara produk satu dengan produk lainnya menjadi nilai jual lebih serta tidak dimiliki oleh produk pesaing. ...
Article
This study aims to analyze the effect of price, product quality, and promotion on purchasing decisions for Converse shoes at the babee.shopp Padang store. The data used in this study were collected from consumers who use Converse shoes products at the Babee.shopp Padang store with the accidental sampling method in sample selection. There are 83 samples of consumers who used Converse shoe products at the babee.shopp Padang store. Data analysis used multiple linear regression method. The results showed that the price had no positive and significant effect on purchasing decisions with t-count value (0.486) greater than t-tabel (0.2159), but a significant value greater than 0.05. Product quality has no positive and significant effect on purchasing decisions with t-count value (1.368) greater than t-tabel (0.2159), but a significant value greater than 0.05. While promotion has a positive and significant effect on purchasing decisions for Converse shoes at the babee.shopp Padang store with a t-count value (3.698) greater than t-tabel (0.2159) and a significant value less than 0.05.
Article
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kepercayaan, harga dan kualitas pelayanan secara simultan terhadap minat beli ulang produk JCO Donuts Coffee Banda Aceh. Metode yang digunakan adalah metode asosiatif kausal yang bertujuan untuk mengetahui pengaruh ataupun hubungan antara dua variabel atau lebih dalam suatu penelitian. Penentuan sampel penelitian ini menggunakan Teknik Purposive sampling. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini sebanyak 96 orang konsumen produk donat pada gerai JCO Donuts Coffee Banda Aceh yang telah membeli produk lebih dari satu kali dan bersedia menjadi responden. Metode analisis yang diterapkan adalah analisis regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kepercayaan secara parsial berpengaruh terhadap minat beli ulang pada JCO Donuts Coffee Banda Aceh. Harga secara parsial berpengaruh terhadap minat beli ulang pada JCO Donuts Coffee Banda Aceh. Kualitas pelayanan secara parsial berpengaruh terhadap minat beli ulang pada JCO Donuts Coffee Banda Aceh. Kepercayaan, harga dan kualitas pelayanan secara simultan berpengaruh terhadap minat beli ulang pada JCO Donuts Coffee Banda Aceh. Peningkatan minat beli ulang ditentukan oleh Kepercayaan, harga dan kualitas pelayanan, semakin kuatnya kepercayaan, semakin terjangkaunya harga dan semakin nyamannya kualitas pelayanan yang dimiliki oleh perusahaan maka semakin besar peluang bagi perusahaan dalam meningkatkan minat beli ulang konsumen
Article
Full-text available
The purpose of this study is to provide empirical evidence of the influence of Brand Image, Product Design and Price on the Purchase Decision of "Xiomi" Mobile Phones in Lubuk Pandan Kec.2x11 Enam Lingkung Kab. Pariaman Padang. The population in this study is the people of Lubuk Pandan Kec.2x11 Enam lingkung Kab. Pariaman Padang. Accidental sampling technique is a sampling technique used in this study. The sample in this study were mobile phone buyers from Lubuk Pandan sub-district 2x11 Enam Lingkung Kabupaten Padang Pariaman who had predetermined criteria or characteristics. The number of respondents who can be used in this study are 87 people in Lubuk Pandan Kec.2X11 Enam Lingkung Kab. Pariaman Padang. Price has no effect on purchasing decisions. This type of research is quantitative research. It is hoped that mobile phone shops will first see the brand image, product design and price so that people who want to buy products feel comfortable and make good decisions when making purchases. Keywords: Brand Image, Product Design, Price and Purchase Decision
Article
Full-text available
Recently, the beauty trend for face and body care has become more popular, this has been adopted in many rapidly growing beauty industries. The objective of this study is therefore to determine the influence of Attractiveness and Expertise Influencers, and of Brand Image on Purchase Intention. This research was quantitative by taking 100 samples of social media users in the city of Yogyakarta, men and women aged at least 15 years old who have seen the Scarlett Whitening Endorsement brand broadcasts on influencers on social media. The sampling method used a non-probability method and the sampling technique was purposive sampling. Data collection was done by sending a link to the questionnaire via Google From which was distributed online to respondents. Data analysis used IBM SPSS application. The results of this study indicate that the influence variable Attractiveness (X1) has a significant positive effect on brand image (Z) with a value of 0.004, then the Influencer expertise variable (X2) has a significant positive effect on brand image (Z) with a value of 0.000. The brand image variable (Z) has a significant positive effect on purchase intention (Y) with a value of 0.000. Moreover, the Attractiveness influence variable (X1) has no significant effect on purchase intention (Y) with a value of 0.168. The variable Expertise influence (X2) has a significant positive effect on purchase intention (Y) with a value of 0.001. In addition, the results of the study also show that brand image is able to act as an intervening variable for the influence of Attractiveness and Expertise influencers on the purchase intention of consumers of Scarlett Whitening products in the City of Yogyakarta.
Article
The purpose of this study was to determine the effect of Brand Image, Product Design and Price Perception on Samsung smartphone Purchase Decisions in Bogor city. The number of samples used in this study amounted to 200 respondents taken from users or those who have used smartphone Samsung. The tool used to collect data is a questionnaire and the data in this study were processed using SPSS version 21. The results of the analysis show that (1) Brand Image has a positive and significant effect on purchasing decisions with a t-count of 6,945, which is greater than t-table 1.65 and a significant value of 0.000 <0.05. (2) Product Design has a positive and significant effect on purchasing decisions with a t-count of 3,708, which is greater than t-table 1.65 and a significance value of 0.000 <0.05. (3) Product quality has a positive and significant effect on purchasing decisions with a t-count of 2,017, which is greater than t-table 1.65 and a significance value of 0.045 <0.05. (4) Brand Image, Product Design and Price Perception together have a positive and significant relationship to Purchase Decisions with an f-count of 29,567, which is greater than f-table 2.65 and a significance value of 0.000 <0.05. Keywords: Brand Image, Product Design and Price Perception on Purchase Decision
Article
Full-text available
The Provincial Regional People's Legislative Council (DPRD) is a regional people's representative institution that is domiciled as the administrative factor for provincial regional administration. The provincial DPRD consists of members of political parties participating in universal elections who are selected through universal elections. The purpose of this study was to examine the effect of competence and work environment variables on employee performance at the DPRD Secretariat of West Sumatra Province. Collecting data by distributing questionnaires to 94 respondents using a saturated sampling technique, where all members of the population are sampled, using data processing techniques for validity testing, reliability testing, descriptive analysis, normality test, multicollinearity test, heteroscedasticity test, multiple linear regression testing and test t with the help of the SPSS application. The results of the study show that competence has a positive and significant effect on employee performance at the DPRD Secretariat of West Sumatra Province, and the work environment has a positive and significant effect on employee performance at the DPRD Secretariat of West Sumatra Province.
Article
Full-text available
Kemajuan teknologi telah banyak mempengaruhi pola hidup masyarakat, begitu juga pada minat dalam menggunakan transportasi yang cenderung lebih memilih menggunakan kendaraan pribadi seperti motor untuk kegiatan sehari-hari. Honda Genio merupakan skuter matic keluaran terbaru dari PT Astra Honda Motor, namun berdasarkan data penjualan motor Honda di PT Tunas Jaya Mekararmada, penjualan motor Honda Genio ini cenderung lebih rendah dibandingkan dengan jenis skuter matic dari Honda motor. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh Integrated Marketing Communication (IMC), Brand Positioning dan Kualitas Produk terhadap keputusan Pembelian Motor Honda Genio. Populasi penelitian adalah seluruh masyarakat Kota Yogyakarta yang memiliki motor Honda Genio. Teknik yang digunakan adalah dengan purposive sampling dengan menyebarkan kuesioner kepada 80 orang responden yang diukur dengan skala likert. Untuk teknik analisis data menggunakan metode analisis regresi linier berganda. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Integrated Marketing Communication (IMC) (X1) tidak berpengaruh terhadap keputusan pembelian (Y), brand positioning (X2) berpengaruh positif terhdap keputusan pembelian (Y) dan kualitas produk berpengaruh positif terhadap keputusan pembelian (Y). Hasil penelitian ini juga menunjukkan bahwa secara simultan variabel Integrated Marketing Communication (IMC) (X1), brand positioning (X2) dan kualitas produk (X3) berpengaruh positif terhadap keputusan Pembelian Motor Honda Genio di Yogyakarta.
Article
Full-text available
Purpose – This study aims to examine the role of brand image, price and trust on purchase intention Herbal Medicine in Special Region of Yogyakarta. The respondents in this study were consumers at Special Region of Yogyakarta. Design/methodology/approach – This study uses a quantitative approach. The number of respondents in this study were 100 respondents. Sampling is done by purposive sampling technique. This study uses multiple linear regression with SPSS as analytical tool. Originality – This research will be able to complete the gap regarding the consumption of herbal supplements both during the pandemic Covid-19 after the post-Covid 19 recovery period. Findings and Discussion – Based on the results of data testing conducted, it shows that: (1) Brand image has a significant effect on purchase intention Herbal Medicine in Special Region of Yogyakarta. (2) Price has a significant effect on purchase intention Herbal Medicine in Special Region of Yogyakarta. (3) Trust has a significant effect on purchase intention Herbal Medicine in Special Region of Yogyakarta. (4) Brand image, price and trust simultaneously significant effect on purchase intention Herbal Medicine in Special Region of Yogyakarta.
Article
Full-text available
Penelitian ini dilakukan untuk mengukur Pengaruh Citra Merek, Persepsi Harga, dan E-Word of Mouth Terhadap Keputusan Pembelian Produk Fashion Jiniso.id di Marketplace Shopee. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan penentuan sampel non-probability sampling metode purposive sampling dengan rumus slovin. 100 responden. Data dalam penelitian ini di analisis dengan uji asumsi Populasi dalam penelitian adalah mahasiswa Universitas Bhayangkara Jakarta Raya Fakultas Ekonomi dan Bisnis Program Studi Manajemen pengguna aplikasi Shopee. Adapun jumlah sampel yang digunakan dalam penelitian ini yaitu sebanyak klasik dan analisis regresi linier berganda untuk membuktikan hipotesis dalam penelitian ini dengan bantuan aplikasi SPSS versi 25. Hasil penelitian ini membuktikan bahwa (1) citra merek secara parsial berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian produk fashion Jiniso.id di marketplace Shopee; (2) persepsi harga secara parsial tidak berpengaruh terhadap keputusan pembelian produk fashion Jiniso.id di marketplace Shopee; (3) e-word of mouth secara parsial berpengaruh terhadap keputusan pembelian produk fashion Jiniso.id di marketplace Shopee; (4) citra merek, persepsi harga dan e-word of mouth secara simultan berpengaruh terhadap keputusan pembelian produk fashion Jiniso.id di marketplace Shopee.
Article
Full-text available
Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji dan menganalisis pengaruh harga dan promosi terhadap keputusan pembelian (studi terhadap konsumen produk kosmetik Y.O.U di Hasanah Mart Air Haji). Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan analisis data regresi linier berganda. Sampel penelitian Sampel penelitian ini adalah konsumen berusia minimal 17 tahun yang membeli dan menggunakan produk kosmetik YOU di Hasanah Mart. Sampel diambil dengan non-probability sampling (purposive sampling). Data dikumpulkan menggunakan kuesioner. Variabel dalam penelitian ini adalah variabel independen yaitu harga (X₁) dan promosi produk (X₂) dan variabel dependen (Y) adalah keputusan pembelian. Dari perhitungan uji-t, dapat dilihat bahwa untuk harga (X₁) nilai t-hitung besar dari t-tabel 2.229 > 0,677 dan nilai signifikan 0,028 <0,05 untuk N = 92, kesimpulannya adalah hipotesis dapat diterima atau dibuktikan benar untuk variabel harga (X₁ ). Sehingga dapat dinyatakan bahwa ada pengaruh positif dan signifikan antara keputusan harga dan pembelian. Sedangkan uji-t untuk promosi (X₂) nilai hitungan t besar dari tabel t 4,274 > 0,677 dan nilai signifikan 0,000 <0,05 untuk N = 92, maka kesimpulannya juga hipotesis diterima untuk variabel promosi produk (X₂). Sehingga dapat dinyatakan bahwa ada pengaruh positif dan signifikan antara promosi produk dengan keputusan pembelian. Variabel yang paling berpengaruh terhadap keputusan pembelian adalah persepsi harga, sehingga perusahaan dapat mempertahankan harga yang cukup terjangkau untuk memperbaiki keputusan pembelian produk kosmetik ANDA.
Article
Full-text available
Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh produk dan harga terhadap keputusan pembelian. Reponden dalam penelitian ini adalah konsumen di Yogyakarta. Jumlah responden dalam penelitian ini sebanyak 120 responden. Pengambilan sampel dilakukan dengan teknik purposive sampling. Penelitian ini menggunakan teknik analisis regresi linier berganda dengan SPSS sebagai alat analisis. Berdasarkan hasil pengujian data yang dilakukan, menunjukkan bahwa: 1) Produk secara parsial berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian di Shoppe.com. 2) Harga secara parsial berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian di Shoppe.com. 3) Produk dan harga secara simultan berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian di Shoppe.com. Kata Kunci: Produk, Harga, Keputusan Pembelian
Article
Full-text available
This study aims to examine the effect of price and promotion on purchase decision at Bakpia Kurnia Sari. The respondents in this study were consumers in Yogyakarta. The number of respondents in this study were 100 respondents. Sampling was done by purposive sampling technique. This study uses multiple linear regression analysis technique with SPSS as an analytical tool. The results of the multiple linear regression test show that: 1) Price partially has a significant effect on purchase decision at Bakpia Kurnia Sari. 2) Promotion partially has a significant effect on purchase decision at Bakpia Kurnia Sari.
Article
Full-text available
Some researchers and marketing practitioners still rarely study comprehensively and in-depth the role of advertising and sales promotion in improving brand image and customer purchase decisions, especially by involving well-established basic theories in the field of marketing science. This study aims to examine and analyze in a comprehensive and in-depth manner the role of advertising, sales promotion, and brand image on customer purchase decisions on the ShopeeFood platform in Indonesia. This study uses a survey approach and involves as many as 198 teenagers and adults who have used online food delivery services. The process of testing and analyzing data used a structural equation modeling (SEM) approach with software AMOS version 24. This study confirmed several findings, advertising and sales promotion were found to have a significant effect on brand image and customer purchase decisions, the brand image was also found to have a positive and significant effect on customer purchase decisions. This study explains that advertising, sales promotion, and brand image are the antecedents of attitude that encourage the formation of behavior within the framework of the theory of planned behavior (TPB). This study can be used as a reference for marketing practitioners to develop and design effective strategies to build and improve brand image and customer purchasing decisions for a product or service they offer.
Article
Full-text available
This study aims to determine the effect of Electronic Word Of Mouth, Brand Image and Trust on Purchase Decisions at Matahari and at the same time find out how much contribution is given by Electronic Word Of Mouth, Brand Image and Trust to Purchase Decisions at Matahari. The population in this study is solar consumers in Yogyakarta with a total sample of 100 respondents. This study used primary and secondary data, the type of research used is a quantitative research type, while the tool used is a questionnaire. The data analysis methods used to answer this research problem are: (1) Qualitative Analysis which includes the characteristics of the respondents (2) Test of the research instrument which includes validity and reliability tests (3) Quantitative analysis which includes multiple linear regression analysis and hypothesis testing which includes test t, f test and R2 test (determination). The results showed that the contribution given by Electronic Word Of Mouth (X1), Brand Image (X2) and Trust (X3) to Purchase Decisions (Y) is 65.50% while the remaining 34.50% influenced by other variables not examined in this study. Keywords : Electronic Word Of Mouth, Brand Image, and Belief in Purchase Decision
Article
Full-text available
This research aims to examine the influence of the advertisement perception and celebrity endorser towards purchase decision through brand image as the mediator. The respondents in this research are consumers on Tokopedia.com who have seen Tokopedia.com advertisement with Isyana Sarasvati as celebrity endorser and have shopped online on Tokopedia.com in 2017. The total respondents are 130. The sampling is conducted by purposive sampling technique. This research uses Structural Equation Modeling (SEM) analysis technique with AMOS as analysis tool. According to the data of the testing result, showed that: 1) Advertisement perception does not have any significant influence towards purchase decision at Tokopedia.com 2) Celebrity endorsers have significant influence towards purchase decision at Tokopedia.com, 3) Advertisement perception has significant influence towards the brand image at Tokopedia.com, 5) Brand image has significant influence towards purchase decision at Tokopedia.com, 6) Brand image acts as a mediator in influencing advertisement perception towards purchase decision at Tokopedia.com, 7) Brand image does not act as a mediator in influencing advertisement perception towards purchase decision at Tokopedia.com Key words: advertisement perception, celebrity endorser, brand image and purcahase decision
Article
This study aims to analyze the effect of price, product quality, and promotion on purchasing decisions for Converse shoes at the babee.shopp Padang store. The data used in this study were collected from consumers who use Converse shoes products at the Babee.shopp Padang store with the accidental sampling method in sample selection. There are 83 samples of consumers who used Converse shoe products at the babee.shopp Padang store. Data analysis used multiple linear regression method. The results showed that the price had no positive and significant effect on purchasing decisions with t-count value (0.486) greater than t-tabel (0.2159), but a significant value greater than 0.05. Product quality has no positive and significant effect on purchasing decisions with t-count value (1.368) greater than t-tabel (0.2159), but a significant value greater than 0.05. While promotion has a positive and significant effect on purchasing decisions for Converse shoes at the babee.shopp Padang store with a t-count value (3.698) greater than t-tabel (0.2159) and a significant value less than 0.05.